INOVASI KEPEMIMPINAN DI PERGURUAN TINGGI KEAGAMAAN SWASTA

Main Article Content

Muhamad Sholihin
Akwam Akwam

Abstract

Individu yang menerapkan prinsip-prinsip Islam dalam kepemimpinannya di sebuah lembaga pendidikan Islam dapat berdampak positif pada peningkatan mutu institusi tersebut. Penelitian ini mengeksplorasi konsep kepemimpinan yang didasarkan atas prinsip-prinsip Islam di Perguruan Tinggi Keagamaan Islam Swasta (PTKIS). Metode yang digunakan adalah kepustakaan dan studi lapangan. Penelitian ini menyebutkan bahwa salah satu PTKIS di Lahat telah menerapkan prinsip-prinsip kepemimpinan Islam dalam berbagai aspek seperti penafsiran kualifikasi, sasaran bersama, cara memimpin, perilaku, tugas, dan menjaga harmoni. Pada hasil analisis, untuk pengambilan keputusan, PTKIS tersebut menjadikan prinsip-prinsip kepemimpinan Islam sebagai acuan yang diterapkan di PTKIS tersebut. Pada hasil ditemukan bahwa untuk kepemimpinan menurut Al-Qur’an sendiri meliputi kualitas-kualitas seperti: (i) Memiliki pengetahuan, proaktif, berinovasi, responsif, dan selalu terbuka untuk ide-ide baru; (ii) memiliki sikap adil, jujur, dan konsisten; (iii) memiliki rasa tanggung jawab; (iv) menjadi lebih bijak dalam mengelola informasi; (v) memiliki kewaspadaan; (vi) memiliki kemampuan dalam memberikan arahan dan petunjuk; (vii) melakukan konsultasi; (viii) Istiqamah dan teguh pada prinsip; (ix) Suka berbuat baik; (x) Selalu berusaha untuk meringankan beban orang lain; (xi) Kreatif dan percaya diri; (xii) Memiliki semangat kompetitif; (xiii) memiliki kepribadian yang baik, dan berpenampilan rapi; (xiv) menerapkan sikap rukun dan proporsional; (xv) memiliki kedisiplinan dan efisien.

Article Details

How to Cite
Sholihin, M., & Akwam, A. (2024). INOVASI KEPEMIMPINAN DI PERGURUAN TINGGI KEAGAMAAN SWASTA. Al-Hikmah Jurnal Studi Keislaman Dan Pendidikan, 11(1), 10–19. https://doi.org/10.12065/al-hikmah.v11i1.27
Section
Articles

References

Asiyah, A. (2017). MANAJEMEN SISTEM PENDIDIKAN NASIONAL (Strategi dan Upaya menghadapi Tantangan Globalisasi melalui Pendidikan). Nuansa: Jurnal Studi Islam dan Kemasyarakatan, 10(2), 100-107.

Bashori, B., Yolanda, M., & Wulandari, S. (2020). Konsep Kepemimpinan Abad 21 dalam Pengembangan Lembaga Pendidikan Tinggi Islam. PRODU: Prokurasi Edukasi Jurnal Manajemen Pendidikan Islam, 1(2), 110-125.

Effendy, M. (2003). Manajemen: Suatu pendekatan berdasarkan ajaran Islam. Palembang: Penerbit Universitas Sriwijaya.

Fadila, R. N., Lutfiani, E. A., Ramadiani, I. S., Veronika, N., Rachmanto, D., & Arfinanti, N. (2020). Efektivitas pengelolaan sumber daya sekolah dalam meningkatkan mutu pendidikan. Jurnal Akuntabilitas Manajemen Pendidikan, 8(1), 81-88.

Hakim, M. A. R., Abidin, M. J. Z., & Adnan, N. I. (2020). Using the ASSURE Model in Developing an English Instructional Module for Indonesian Migrant Workers in Penang, Malaysia. In Charting a Sustainable Future of ASEAN in Business and Social Sciences (pp. 383-390). Springer, Singapore.

Hakim, M. A. R., Aryati, S. N., & Kurniawan, D. (2020). Investigating E- Dictionaries on Speaking Ability among University Students in Malaysia. Universal Journal of Educational Research, 8(12), 6536-6551.

Ikhwan, A. (2019). Sistem kepemimpinan islami: instrumen inti pengambil Keputusan pada lembaga pendidikan islam. Istawa: Jurnal Pendidikan Islam, 3(2), 111-154.

Junaenah, I. (2016). Kontribusi Tatanan Islam terhadap Demokrasi Permusyawaran di Indonesia. AHKAM: Jurnal Ilmu Syariah, 16(2), 163-170.

Khairiah, K., & Sirajuddin, S. (2019). University Leadership Management: Quality Of Education (pp. 1-64). Lambert Academic Publishing.

Mulyasa, E. (2002). Manajemen Berbasis Sekolah. Bandung: PT. Remaja Rosdakarya.

Mukhtar, H., & Prasetyo, M. A. M. (2020). Pesantren Efektif Model Teori Integratif Kepemimpinan – Komunikasi – Konflik Organisasi. Deepublish.

Nata, H. A. (2012). Manajemen Pendidikan: Mengatasi Kelemahan Pendidikan Islam di Indonesia. Jakarta: Kencana.

Nata, H. A. (2016). Pendidikan dalam perspektif Al-Qur'an. Jakarta: Prenada Media.

Nawawi, H. (2001) Kepemimpinan Menurut Islam. Yogyakarta: UGM Press.

Nurdiansyah, N. M., Arief, A., Kahfi, A., & Hudriyah, H. (2021). Transformational Leadership in The Development of a Quality Culture of Madrasah (Research Problems at MTs and MA Pondok Pesantren Rafah Bogor). Edukasi Islami: Jurnal Pendidikan Islam, 10(02), 877-890.

Pidarta, M. (2016). Manajemen Pendidikan dalam Era Globalisasi. Jurnal Ilmu Pendidikan, 5(2), 82-93.

Rahman, M. S. (2019). PERANAN KEPEMIMPINAN DALAM PENDIDIKAN DAN DAKWAH. At-Ta'lim: Media Informasi Pendidikan Islam, 12(1), 70-83.

Saad, M. M., & Al-Humaidi, N. A. A. (2017). Golden Stories: Kisah-kisah Indah dalam Sejarah Islam. Jakarta: Pustaka Al-Kautsar.

Sallis, E. (2014). Total quality management in education. London: Routledge.

Siregar, R. T., Purba, S., Nurmiati, N., Mustar, M., Ferdinandus, A. Y., Muskita, S. M., & Hasdiana, S. (2020). Manajemen Bisnis. Yayasan Kita Menulis.

Subhan, M. (2013). Kepemimpinan Islami dalam peningkatan mutu Lembaga Pendidikan Islam. TADRIS: Jurnal Pendidikan Islam, 8(1), 125-140.

Suprihanto, J. (2018). Manajemen. Yogyakarta: UGM PRESS.

Syamsul, H. (2017). Penerapan kepemimpinan kepala sekolah dalam meningkatkan kinerja guru pada jenjang Sekolah Menengah Pertama (SMP). Idaarah: Jurnal Manajemen Pendidikan, 1(2), 275-289.